Selasa, 10 Maret 2009
... Dear GOD
Setiap pagi kumembuka mata,
kubersyukur KAU masih memberiku kesempatan untuk melihat.
Setiap pagi kumendengar suara ayam berkokok,
Ku bersyukur KAU masih memberiku kesempatan untuk mendengar.
Setiap pagi kumencium wangi melati dihalaman,
Ku bersyukur KAU masih memberiku kesempatan untuk mencium.
Setiap pagi kudapat melangkahkan kakiku dilantai,
Kubersyukur KAU masih memberiku kesempatan untuk berjalan.
Setiap pagi kumelihat anakku,
Kubersyukur KAU masih mempercayakan titipanMU padaku.
Kubersyukur untuk semua oksigen yang KAU berikan,
Kubersyukur untuk semua kesempatan yang KAU berikan padaku,
Kubersyukur untuk semua rejeki yang KAU berikan untukku,
Kubersyukur KAU berikan aku anak yang sempurna dimataku
Ya ALLAH ...... terima kasih
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar